Danramil 0622-14/Surade Terima Kunjungan Camat Surade

    Danramil 0622-14/Surade Terima Kunjungan Camat Surade

    Camat Surade Suryana, S.IP., KP., M.Si beserta Jajarannya mengunjungi Koramil 14/Surade pada Jumat, 6 Oktober 2023. Kunjungan tersebut dalam rangka memperingati HUT TNI ke-78.

    Camat Surade dan Jajaran disambut oleh Danramil 14/Surade Kapten Arm Witono, S.H.I beserta anggota. Dalam kesempatan tersebut, Camat Surade menyerahkan tumpeng sebagai wujud perayaan HUT TNI ke-78.

    "Selamat Hari Ulang Tahun TNI ke-78. Semoga TNI semakin jaya dan dicintai rakyat, " kata Camat Surade.

    Danramil 14/Surade mengucapkan terima kasih atas kunjungan Camat Surade dan jajarannya. Ia juga menyampaikan harapan agar TNI dapat terus bersinergi untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

    "Kami dan seluruh keluarga besar Koramil 14/Surade mengucapkan terima kasih atas kunjungannya. Semoga TNI dapat terus bersinergi untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, " kata Kapten Arm Witono, S.H.I

    Kunjungan tersebut kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan makan bersama.(**)

    danramil 0622-14/surade tni al camat surade
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Bripda Raden Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Ketum FM Anti Golput Abu Bakar MBS Serukan Coblos Sekali dan Jangan Golput di Pilkada 2024
    Pengawalan Pendistribusian Surat Suara Pilkada Serentak 2024 di Desa Mekarsakti Polsek Ciemas Polres Sukabumi Berjalan Lancar dan Kondusif

    Ikuti Kami